ANALISIS KINERJA KEUANGAN UNTUK MENILAI KESEHATAN KEUANGAN KOPERASI SIMPAN PINJAM SYARIAH (KSPS) BMT BINA IHSANUL FIKRI DI KOTAGEDE YOGYAKARTA

Abstrak

Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis kinerja keuangan untuk menilai kesehatan keuangan koperasi simpan pinjam syariah (KSPS) BMT Bina Ihsanul Fikri periode 2012 hingga 2018 berdasarkan Peraturan Menteri dan Usaha Kecil Menengah Republik Indonesia Nomor 07/Per/Dep.6/IV/2016 menggunakan 5 aspek yaitu aspek permodalan, aspek aktiva produktif, aspek efisiensi, aspek likuiditas, dan aspek kemandirian dan pertumbuhan. Penelitian ini dilakukan di Koperasi Simpan Pinjam Syariah (KSPS) BMT Bina Ihsanul Fikri Kotagede Yogyakarta. Penelitian ini bersifat deskriptif kuantitatif. Data yang digunakan adalah data sekunder, yaitu data yang dimiliki telah diolah dalam bentuk Neraca dan Laporan Laba Rugi. Hasilnya menunjukkan bahwa dalam aspek permodalan untuk rasio modal sendiri terhadap total asset pada kriteria kurang sehat, namun pada rasio kecukupan modal (CAR) menujukkan kriteria sehat. Aspek aktiva produktif dengan menunjukkan kriteria lancar. Aspek efisiensi pada rasio biaya operasional pelayanan terhadap partisipasi bruto menunjukkan kriteria kurang efisien, rasio aktiva tetap terhadap total asset menunjukkan kriteria baik, dan rasio efisiensi pelayanan menunjukkan kriteria tidak baik. Aspek likuiditas dengan rasio kas dan rasio pembiayaan menunjukkan kriteria kurang likuid. Aspek kemandirian dan pertumbuhan dengan rasio-rasio yang digunakan menunjukkan rendah cukup dan kurang.

View / Open Files
Authors
  • Dea Ferwita Dewi
  • Mujino
  • Risal Rinofah
Publication Date

2019-08

Keywords

Aspek Permodalan, Aspek Kualitas Aktiva Produktif, Aspek Efisiensi, Aspek Likuiditas, Aspek Kemandirian dan Pertumbuhan