IMPRESI KEBIJAKAN DIVIDEN SEBAGAI STIMULUS PENINGKATAN NILAI PERUSAHAAN

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh antara variebel independen terhadap variabel dependen. Variabel independen pada penelitian ini ialah Struktur Modal, Profitabilitas, Likuditas sedangkan variabel dependen ialah Nilai Perusahaan dengan Kebijakan Dividen sebagai variabel pemoderasi. Sampel yang digunakan sebanyak 14 perusahaan manufaktur yang terdapat di Bursa Efek Indonesia. Metode yang digunakan untuk menguji hipotesis penelitian ini ialah program SmartPLS. Dari hasil uji hipoteisis menunjukan variabel struktur modal dan profitabilitas memiliki pengaruh terhadap nilai perusahaan, sedangkan likuiditas tidak memiliki pengaruh terhadap nilai perusahaan. Kebijakan dividen sebagai  pemoderasi berdasakan hasil uji hipotesis tidak mampu memperkuat hubungan seluruh variabel independen terhadap variabel dependen.

View / Open Files
Authors
  • Yohanes Marianus Yafandi
  • Sri Hermuningsih
  • Gendro Wiyono
Publication Date

2020-05

Keywords

Nilai Perusahaan,Struktur Modal, Profitabilitas, Likuiditas, Kebijakan Dividen