PENINGKATAN KETERAMPILAN MELAPORKAN HASIL PENGAMATAN DENGAN MENGGUNAKAN METODE TALKING STICK PADA SISWA KELAS II SD NEGERI SAMPANGAN YOGYAKARTA

Abstrak

Eri Kurniawati. 2016015395, Peningkatan Keterampilan Melaporkan Hasil Pengamatan dengan Menggunakan Metode Talking Stick pada Siswa Kelas II SD Negeri Sampangan Yogyakarta. Skripsi Jurusan/Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa, 2020.Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan peningkatkan keterampilan  melaporkan hasil pengamatan dengan menggunakan Metode Talking Stick  kelas II SD Negeri Sampangan Yogyakarta. Hipotesis tindakan yaitu metode Talking Stick dapat meningkatkan keterampilan melaporkan hasil pengamatan.Penelitian ini termasuk jenis penelitian tindakan kelas (PTK). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas II SD Negeri Sampangan Yogyakarta, yang berjumlah siswanya adalah 27 siswa. Objek dalam penelitian ini adalah keterampilan melaporkan hasil pengamatan dengan menggunakan metode Talking Stick. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan dengan teknik observasi, tes dan dokumentasi. Hasil observasi dianalisis dengan menentukan persentase pencapaian indikator keterampilan melaporkan hasil pengamatan. Analisis data yang digunakan yaitu analisis data kuantitatif dan kualitatif.Hasil penelitian menunjukan bahwa diterapkannya metode Talking Stick pada mata pelajaran Bahasa Indonesia dari pratindakan ke siklus I dan siklus II. Rata-rata nilai keterampilan melaporkan hasil pengamatan siswa pada siklus I 68,95 dan meningkat pada siklus II menjadi 76,57. Siswa yang tuntas pada siklus I sebanyak 18 siswa dengan persentase 66,67% dan pada siklus II siswa tuntas sebanyak 22 siswa persentase menjadi 81,48%. Berdasarkan penelitian ini, keterampilan melaporkan hasil pengamatan siswa meningkat dengan menggunakan metode Talking Stick

View / Open Files
Authors
  • Eri Kurniawati
  • C Indah Nartani
  • Akbar Al Masjid
Publication Date

2020-07

Keywords

peningkatan keterampilan melaporkan hasil pengamatan, metode Talking Stick